EQUATOR TV, TARAKAN – Pemkot Tarakan kembali menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang), guna penyusunan RKPD Kota Tarakan Tahun 2026, pada Kamis pagi (13/03/25), di Gedung Serba Guna, Pemkot Tarakan.
Musrenbang yang dihadiri langsung oleh Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., serta Wakil Wali Kota Tarakan, Ibnu Saud Is ini, juga turut dihadiri seluruh jajaran Forkopimda Provinsi dan Kota, Kepala Bappeda Litbang Provinsi Kalimantan Utara, serta para Asisten dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Tarakan lainnya.
Berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017, Musrenbang RKPD bertujuan untuk menentukan prioritas pembangunan, merumuskan rencana kerja tahunan, menyalurkan aspirasi masyarakat, serta memastikan bahwa program dan kegiatan yang diusulkan mencerminkan kebutuhan warga Kota Tarakan.
Dalam sambutannya, Wali Kota Khairul menyinggung soal lima Instruksi Presiden (Inpres) tahun 2025 yang menjadi acuan dalam penyusunan RKPD Tahun 2026 ini. Ia menegaskan bahwa berbagai isu yang dikumpulkan hingga tingkat kota merupakan aspirasi yang telah disampaikan oleh para Ketua RT dalam Musrenbang tingkat kelurahan dan kecamatan.
“Oleh karena itulah ada namanya Dana RT, kita siapkan Rp50 juta hingga Rp200 juta setiap RT. Jika kita tidak siapkan anggaran, pasti tidak ada usulan yang diberikan. Itu pengalaman saya dulu saat menjabat sebagai Sekda. Jadi semua usulan dari bawah ini pasti kita tampung, sehingga anggaran yang terbatas ini bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ujar Khairul dalam sambutannya.
Lebih lanjut, Wali Kota juga menjelaskan bahwa dalam penyusunan RKPD ini, isu-isu prioritas akan lebih dahulu direalisasikan karena keterbatasan anggaran yang tersedia. “Saya mohon maaf jika masih banyak usulan yang tidak bisa saya wujudkan. Jika ditotal, anggaran yang dibutuhkan mencapai sekitar Rp3 triliun, sedangkan APBD kita hanya sekitar Rp1,1 hingga Rp1,3 triliun,” tambahnya.
Musrenbang RKPD 2026 ini diharapkan dapat menghasilkan perencanaan yang matang dan efektif untuk mendukung pembangunan Kota Tarakan yang lebih baik, serta menjawab kebutuhan masyarakat secara optimal.(VT)